Wednesday, February 5, 2014

Tips Memilih Saham Jangka Pendek




Sobat…ijinkan ane yang baru dua minggu ikut trading saham untuk sharing sedikit tentang bagaimana memilih saham jika kita ingin trading dalam jangka pendek.

Ini berdasarkan pengamatan ane selama dua minggu, so jika keliru mohon dimaklumi.


Trading jangka pendek yang ane maksud adalah trading harian, bisa 5 harian, 3 harian bahkan 1 harian. Beli hari ini, besok jual…atau beli pagi sore jual.

Berikut langkah-langkah dan tips nya :

Pertama, pilihlah saham dengan PER yang bagus. PER yang bagus berarti perusahaan tersebut memiliki fundamental yang baik pula. Mengenai PER silakan klik disini

Kedua, pilihlah saham-saham yang termasuk TOP Frequency. Yang dimaksud disini adalah pilihlah saham yang banyak diperjualbelikan di bursa. Dengan begitu jangan kawatir saham yang kita pilih sepi peminatnya.

Ketiga, pilihlah saham yang rentang fluktuatif cukup tinggi. Maksudnya kalau naik maka gain nya besar dan kalau turun loos nya juga besar. Fluktuasi harga inilah yang dimanfaatkan jika ingin trading dalam jangka pendek. Untuk mengetahui fluktuasi ini tentunya membutuhkan pengamatan terhadap saham-saham dalam kurun waktu tertentu. Beli pada saat turun dan jual saat naik.

Jika kita sudah mengetahui saham yang akan dipilih maka tunggulah moment yang tepat dengan memprediksi kenaikan/penurunan Bursa.

Semoga bermanfaat, terima kasih kunjungannya


Bye..bye..


Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment