Tuesday, February 18, 2014

Makan Sehat Cara Rasulullah



Sobat, dari yang ane baca kebanyakan pangkal penyakit bersumber dari makanan. Banyak makanan yang enak menurut kita ternyata tidak baik secara kesehatan. Hal ini sejak dahulu sudah menjadi perhatian Rasulullah dan beliau sudah memberikan contoh bagaimana makan yang sehat.
Berikut beberapa hal yang harus kita perhatikan mengenai makanan :


Makanan yang sehat haruslah makanan yang halal,
hal ini tercantum dalam surat Al Baqarah 168:
“Hai sekalian manusia makan-makanlah yang halal lagi baik dariapa yang terdapatdi bumi dan jangan kamu mengikuti langkah-langkah syaitan, karena syaitan musuh yang nyata bagimu.”
Selain halal, makanan yang sehat adalah makanan yang bersih dan mengandung gizi yang cukup.

Makanlah secara tidak berlebihan,
Mengenai hal ini dijabarkan dalam surat Al A’raf ayat 31:
“Hai anak Adam, kenakan pakaianmu yang indah disetiap memasuki masjid, makan dan minumlah dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya allah tidak menyukai orang-orang yang belebih-lebihan.”

Rasulullah juga mengajarkan untuk makan tidak terlalu kenyang. Lambung cukup di isis dengan 1/3 makanan. 2/3nya untuk minuman dan udara.

Rasulullah bersaba: “Anak Adam tidak memenuhkan suatu tempat yang lebih jelek dari perutnya. Cukuplah bagi mereka beberapa suap yang dapat memfungsikan tubuhnya. Kalau tidak ditemukan jalan lain, maka (ia dapat mengisi perutnya) dengan sepertiga untuk makanan, sepertiga untuk minuman, dan sepertiganya lagi untuk pernafasan” (HR Ibnu Majah dan Ibnu Hibban).

Rasulullah juga melarang untuk makan lagi sesudah kenyang. “Kami adalah kaum yang tidak makan sebelummerasa lapar dan bila kami makan tidak pernah kekenyangan”(HR Bukhari Musim).

Makanlah secara seimbang dan sederhana,
Yang dimaksud disini adalah saat makan sebaiknya kita tidak makan dengan banyak menu sehingga bermacam-macam makanan masuk ke perut kita dalam waktu yang sama karena penelitian membuktikan bahwa berkumpulnya berjenis-jenis makanan dalam perut telah melahirkan bermacam-macam penyakit.

Aisyah ra berkata, “Dahulu Rasulullah tidak pernah mengenyangkan perutnya dengan dua jenis makanan. Ketika sudah kenyang dengan roti, beliau tidak akan makan kurma, dan ketika sudah kenyang dengan kurma, beliau tidak akan makan roti.”

Rasulullah juga tidak makan dua jenis makanan panas atau dua jenis makanan yang dingin secara bersamaan. Beliau juga tidak makan ikan dan daging dalam satu waktu dan juga tidak langsung tidur setelah makan malam, karena tidak baik bagi jantung. Beliau juga meminimalisir dalam mengonsumsi daging, sebab terlalu banyak daging akan berakibat buruk pada persendian dan ginjal.
Pesan Umar ra, “Jangan kau jadikan perutmu sebagai kuburan bagi hewan-hewan ternak!”

Bagaimana sobat…apakah cara makan kita sudah sesuai dengan Rasulullah ataukah mungkin telah  kita jadikan perut kita sebagai tong berbagai macam makanan dan kuburan bagi hewan-hewan ternak?

Semoga bermanfaat, terima kasih kunjungannya…mohon maaf jika ada kesalahan penulisan atau lainnya.

Bye..bye..



Artikel Terkait

No comments:

Post a Comment